MUJIZAT DI PAGI INI
Mujizat Hari Ini
Aku percaya setiap hari selalu ada keajaiban dari Tuhan. Itulah doaku setiap membuka mata di pagi hari. Siang ini kami diajak makan siang oleh suami isteri yang berhati misi.
Meski udara Everett Seattle sangat dingin dan hujan mengguyur dari pagi hari, tetapi hati kami dingatkan oleh percakapan di meja makan. Kami berbincang dari masalah keluarga hingga pelayanan.
Puji Tuhan, diujung percakapan aku mendengar suami isteri ini tertarik untuk berpatner dengan pelayanan kami di Indonesia. Bahkan mereka sudah tidak sabar untuk berkunjung ke Bali. Mujizat terjadi lagi.
Pelajaran rohaninya, tidak ada yang kebetulan terjadi dalam hidup. Teman atau partner yang Tuhan kirimkan adalah bagian dari rencana Tuhan. Maka jangan takut bermimpi besar buat Tuhan. Tuhan akan mengirim sumber daya dan dana untuk menjalankan rencana-Nya.
Sudahkah Anda menemukan dan mengikuti rencana-Nya? Jika Anda masih bingung dengan hidup di masa kini, segera temukan untuk apa Anda diberi hidup. Datanglah pada Tuhan dan ijinkan Dia membentuk dan mengarahkan hidup Anda.